JAKARTA, Kamis, 9 April 2009
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menang telak di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 037, Jalan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Di TPS tempat Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri mencontreng itu, PDIP memperoleh 75 suara untuk tingkat DPR. Menyusul Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan 36 suara, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 20 suara, Partai Demokrat 20 suara, dan Partai Golkar 10 suara.
Hasil tersebut merupakan hasil penghitungan suara ulang, karena sebelumnya sempat terjadi penggelembungan suara untuk tingkat DPR. Terjadi perbedaan penghitungan antara Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan para saksi.
Dari 389 nama dalam daftar pemilih tetap (DPT) di TPS tersebut, tercatat hanya 202 pemilih yang menggunakan hak pilihnya.
Kamis, 09 April 2009
PDIP Ungguli Demokrat dan Golkar di TPS Megawati
Diposting oleh denis di 05.26
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar